Humas MAN 1 Model | 27 September 2021
Kota Bengkulu (Humas) – Kegiatan Kompetisi Bahasa Arab Nasional (KOMBANAS) merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh Forum MGMP (Musyawarah Guru Mata Pelajaran) Bahasa Arab se-Indonesia. Kompetisi Bahasa Arab Nasional ini diselenggarakan selain sebagai syiar Bahasa Arab di Indonesia, juga bagian dari upaya untuk mempererat ukhuwah islamiyah-wathaniyah, membentuk rasa percaya diri dengan bahasa Arab, menumbuhkan kecintaan dan kebanggan terhadap bahasa Arab dan meningkatkan kemampuan guru dan pelajar bahasa Arab di Indonesia.
KOMBANAS tahun 2021 ke-4 kalinya dan ditengah situasi pandemi covid-19 diselenggarakan secara virtual. Perlombaan bertahap dimulai dari Tingkat Madrasah, Kota/Kabupaten, Provinsi dan sampai pada akhir tahapan yaitu Tingkat Nasional bertemakan, “Bagaimana kita dapat menjadi idola (teladan) dengan Bahasa Al-Qur’an (Arab)?”
Dua siswa atas nama Nanda Aulia Pratama keluar sebagai Juara 1 dan Zaki sebagai Juara 2 serta dua guru MAN 1 Model Bengkulu atas nama Diana Rahadianti, M.A. dan Muswardi, M.Pd.I. pada ajang perlombaan KOMBANAS Tingkat Provinsi Bengkulu dan berhak maju mewakili Provinsi Bengkulu ke Tingkat Nasional untuk berkompetisi dengan madrasah/sekolah lain jenjang MA/SMA/SMK se-Indonesia.
Nanda dan Zaki mengungkapkan rasa syukurnya bertekad untuk terus belajar sehingga ke depannya memperoleh hasil lebih baik. “Karena pada dasarnya, semua yang kita tanam, pasti akan kita tuan,” kata mereka dengan ekspresi penuh semangan.
Kepala MAN 1 Model Bengkulu, Faisal Abdul Aziz, M.Ag terus memberikan dukungan, presiasi atas capaian siswa-siswi. “Dengan giat berkompetisi, menjadikan pribadi penuh percaya diri, terus berlatih asah kemampuan dan melapangkan jalan meraih cita-cita. Teruslah berlatih, jang cepat puas dengan hasil ini, dan semoga anak-anak kami ini juga mendapatkan hasil yang terbaik di Tingkat Nasional nanti.” Tutup Faisal (HumasMAN1)